Battlefield Mobile Versi Android Hadir di Google Play Store,  Ini Detail Informasinya

Sabtu, 4 September 2021 10:33 WIB

Share
Battlefield Mobile
Battlefield Mobile

MAKASSAR, POSKOTASULSEL.CO.ID - Kabar baik bagi para pecinta franchise Battlefield, EA atau Electronic Arts akan menghadirkan Battlefield Mobile di Indonesia.

Hadirnya game bergenre first person shooter (FPS) yang dikembangkan oleh Industrial Toys ini ditandai dengan akan diselenggarakannya Early Alpha.

Tahap uji coba pertama yang dilakukan sebelum tahap lanjutan seperti Close Beta dan Open Beta, untuk pengguna Android di Google Play Store.

 

 

Tahap uji coba ini adalah sebuah cara bagi para pemain untuk merasakan pengalaman bermain game mobile FPS yang berbeda.

“Kami sangat senang untuk bisa merealisasikan Battlefield Mobile!  Kami sendiri adalah fans dari serial ini sejak Battlefield 1942, dan kami sangat bangga untuk bisa membawa nuansa All-Out Warfare dari Battlefield ke audiens baru dan generasi fans setia,” ungkap Alex Seropian, Head of Studio, Industrial Toys.

Battlefield Mobile akan membawa pemain ke dalam sebuah pertempuran epik berskala besar melalui mode Conquest yang ikonik and mode favorit para fans lainnya pada sebuah aplikasi mobile dengan kualitas high-definition layaknya konsol, lengkap dengan teks, fitur chat, dan suara jernih.

 

 

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler