Geng Motor Kembali Berulah di Makassar, Warga Bakar Motor Pelaku
Minggu, 27 Februari 2022 22:16 WIB
MAKASSAR, SULSEL.POSKOTA.CO.ID – Geng motor kembali berulah di Kota Makassar dengan menyerang permukiman warga Parangtambung di Jalan Daeng Tata, Kecamatan Tamalate, Makassar, Minggu 27 Februari 2022 dini hari.
Namun kali ini warga yang kesal membalas aksi geng motor itu dengan melakukan aksi balasan.
Kedua pihak, baik geng motor maupun warga saling serang menggunakan batu dan anak panah.
Tetapi karena kalh jumlah, geng motor ini pun kabur dan meninggalkan satu unit sepeda motor.
Ini dibenarkan Kasi Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando yang menyebut jika warga membakar sepeda motor.
"Salah satu dari geng motor yang tertinggal kendaraannya, dibakar oleh warga masyarakat," kata Kasi Humas Polrestabes Makassar AKP Lando, dikonfirmasi tribun.
Sepeda motor dengan pelat nomor DD 6558 IC itu yang diduga digunakan oleh pelaku, lantas dibakar oleh warga yang emosi.
Berselang beberapa saat, kawanan geng motor itu kembali menyerang.