Bupati Enrekang Promosikan Rempah-rempah di National Business Meeting And Expo

Kamis, 2 Juni 2022 21:01 WIB

Share
Bupati Enrekang, Muslimin Bando dalam kegiatan National Business Meeting & Expo di Jakarta, Kamis 2 Juni 2022.
Bupati Enrekang, Muslimin Bando dalam kegiatan National Business Meeting & Expo di Jakarta, Kamis 2 Juni 2022.

JAKARTA, SULSEL.POSKOTA.CO.ID – Bupati Enrekang, Muslimin Bando dan Kadis Pertanian, Addi mengikuti National Business Meeting & Expo di Jakarta, Kamis 2 Juni 2022.

 Event ini mengangkat tema 'Celebes Legendary Spices' dan dilaksanakan secara luring dan daring.

Forum ini merupakan kerjasama Indonesia lewat Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) RI dengan Pemerintah Kanada.

Tujuannya, untuk membuka akses pasar domestik dan internasional bagi rempah-rempah Indonesia.

 

Forum ini memang mempertemukan secara langsung pemerintah daerah dengan perusahaan ekspor-impor yang menjadi calon pembeli.

Bupati Enrekang, Muslimin Bando dalam memaparkan sejumlah potensi rempah-rempah hasil pertanian di Enrekang, seperti lada, pala, dan cengkeh.

Muslimin Bando juga mempromosikan vanili, jahe, cabe, dan produk lain yang potensial.

Tak lupa, Bupati yang akrab disapa MB ini juga menjelaskan Kopi Kalosi yang telah terlebih dahulu menembus negara Eropa, seperti pada negara Jerman, Belgia dan Belanda.

 

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler